Rabu, 02 Desember 2015

LELE BAKAR KECAP



Bahan:
1kg lele
1sdt merica
2sdm kecap
air
mentega


Bumbu goreng dihaluskan:
2sdt garam
1/2sdt ketumbar
2siung bw putih
1cm jahe
1cm kunyit
1bh kemiri


Bumbu bakar dihaluskan:
1sdt garam
1/2sdt ketumbar
1siung bw putih
2siung bw merah
1bh kemiri


Cara Membuat:
Rendam lele ke dalam bumbu goreng yang telah dihaluskan dan diberi sedikit air. Kemudian goreng setengah matang ke dalam minyak yang panas. Angkat, sisihkan.


Tumis dengan menggunakan mentega yakni bumbu bakar yang telah dihaluskab hingga harum. Lalu masukkan merica dan kecap manis. Kemudian masukkan lele yang telah digoreng, aduk sampai bumbu rata dan meresap.


Siapkan teflon, lalu tata lele tersebut di atas teflon. Kemudian panggang lele sampai tampak kehitaman dan matang. Angkat dan sajikan.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar